Kalau kau tak sanggup melupa
tak apa
waktu akan membimbing luka
menjadi tawa
Kalau kau tak sanggup mencinta
tak apa
waktu akan menuntun rindu
kepada hatimu
Kalau kau tak sanggup bicara
tak apa
waktu akan memberi jeda
pada cerita
Kalau kau tak sanggup melangkah
tak apa
waktu akan menyediakan ruang
bagi peluang
Kalau kau tak sanggup berharap
tak apa
waktu akan mengganti kelam
dengan terang

