Sungai kecil yang mengalir mungkin tak pernah tahu apa yang akan dilaluinya:
Hutan rimba
Pemukiman
Kota besar
Sungai kecil yang mengalir mungkin tak pernah menduga akan bertemu berbagai keajaiban:
Awan yang membelah dan menampakkan langit biru yang luas
Angin yang meniup sungai kecil itu sendiri hingga cepat lajunya
Air terjun yang akan mempertemukannya dengan sungai besar
Sungai kecil yang mengalir hanya mengikuti irama kehidupan
Senandung yang kadang membesarkan hatinya, kadang pula mengerdilkan tekadnya, satu per satu mendatangi
Sungai kecil pun tahu, apapun yang terjadi, ia harus tetap mengalir
Sungai kecil yang mengalir tahu bahwa muara tak pernah lelah menunggunya
Banyak kisah sepanjang perjalanan yang akan ia tuturkan
Tentang sehelai daun yang menemaninya menyusuri belahan kecil bumi
Ikan -ikan kecil yang membuat keberadaannya berarti
Juga sampah plastik berbau amis yang ikut hanyut
Sungai kecil yang mengalir paham bahwa samudera adalah perhentian terakhirnya
Di sana menunggu sungai-sungai kecil lain
Bersama-sama mereka akan menghadapi terpaan ombak dan badai