Aku

Aku adalah rintik hujan
yang tak bimbang menjalarkan telang

Aku adalah hijau
yang perlahan meninggalkan daun

Aku adalah jejak
yang tak dapat kembali kepada langkah

Aku adalah molekul
yang mengkristalkan masa lalu

Aku adalah waktu
yang mungkin kaulupakan

Sementara jam terus berdetak
dalam nadiku
dalam darahku

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.